Bandung.Swarajabar11.blogspot.com.
Sekretariat DPRD Jawa Barat menyembelih dua ekor sapi pada
perayaan Idul Adha 2014 ini. Pelaksanaan kurban tersebut baru akan dilaksanakan
hari ini, Senin (6/10).Kepala Bagian Humas DPRD Jabar Nanang Syaefudin
mengatakan, pemotongan hewan kurban sengaja dilakukan hari ini karena
bertepatan dengan masuknya seluruh staf dan tenaga kontrak Sekretariat DPRD
Jabar. Nantinya, sebagian besar daging hewan kurban tersebut akan diberikan
kepada pihak karyawan tersebut yang membantu operasional Sekretariat DPRD, seperti
satpam dan office boy.Selain itu, lanjut Nanang, kurban tersebut akan
didistribusikan juga kepada pegawai negeri sipil golongan I dan tenaga kontrak
di Sekretariat DPRD Jabar. "Intinya kami ingin berbagi dengan
mereka," kata Nanang seraya menyebut hewan kurban akan diberikan juga
kepada warga umum di sekitar Sekretariat DPRD.Lebih lanjut Nanang katakan,
kepedulian terhadap sesama sangat tercermin dalam pelaksanaan Idul Kurban.
Sehingga, melalui kurban ini, Nanang berharap, keberadaan Sekretariat DPRD
Jabar bisa lebih terasa manfaatnya oleh masyarakat sekitar. Tidak hanya itu,
Nanang pun optimistis, kualitas anggota DPRD Jabar periode 2014-2019 yang baru
dilantik ini akan lebih baik. "Lebih baik kinerjanya, baik dari sisi
pengawasan, legislasi, maupun penganggaran. Juga lebih mampu mewakili aspirasi
warga Jabar," ucapnya.@(Diah)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar