Kamis, 02 Juli 2015

PKB Optimis Menang di 5 Daerah





Bandung. Swara Jabar

Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) bersiap mengambil ancang-ancang hadapi pemilihan kepala daerah desember 2015 mendatang. Untuk memuluskkan target pemenangan di 5 Kabupaten/kota PKB kini terus melakukan konsolidasi internal."Kami terus konsolidasi dengan para kader di seluruh daerah yang akan ikut serta dalam pilkada serentak yakni Kabupaten Karawang, Kota Depok, Kab Indramayu, Kab Cianjur, Kab Sukabumi, Kab Bandung, Kab Tasikmalaya dan Kab Pangandaran," kata Dewan Syuro DPW Jawa Barat, H. Saepudin Zukhri, SH di Bandung, Kamis (2/7).Dikatakannya, dari 8 kab/kota tersebut, PKB menargetkan 5 daerah untuk menang dalam pilkada baik menjadi bupati, wakil bupati, walikota ataupun wakil walikota. Menurutnya, pihaknya realistis karena partai pesain cukup dominan sementara PKB masih di level menengah."Kami optimis menang di 5 daerah, tapi terkait strategi kami belum bisa menyebutkan daerah mana saja, apalagi waktu sudah semakin mepet," paparnya.(die)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar